Buah leci acap kali ditampilkan sebagai menu dalam hidangan makanan Asia, baik dalam kondisi segar maupun dalam bentuk kalengan. Buah leci memberikan rasa serta tekstur yang menarik untuk hidangan manis dan gurih. Dalam buah ini juga terdapat kandungan vitamin C dan potasium yang cukup tinggi.
Mungkin anda belum memahami betul buah leci. Untuk mengenal lebih jauh mengenai buah yang satu ini seperti apa, berikut beberapa pengetahuan buah leci seperti yang dilansir Ehow.
Bentuk Fisik
Buah leci memiliki bentuk fisik seperti jantung, bentuknya bulat atau oval, dan memiliki kulit yang berwarna merah kasar.
Ukuran buahnya pun mulai dari kecil ke besar sehingga hampir tidak ada daging dalam buah tersebut, faktor hidupnya buah leci ini sangat ditentukan oleh iklim.
Jika anda mengupas kulitnya akan terlihat daging berwarna putih atau warna merah muda, serta terasa lembab seperti bagian dalam buah anggur. Leci memiliki rasa yang agak aneh, tetapi sewaktu dikonsumsi akan terasa manis dan segar dan agak terasa sedikit masam.
Area Tanaman Leci
Meskipun Leci termasuk pohon buah-buahan yang ditanam di setiap benua kecuali di benua Antartika, buah ini dapat berkembang dengan baik di iklim yang hangat, jika musim dingin tiba, perkembangan buah leci ini pun tidak terpengaruh sama sekali.
Di Amerika Serikat sendiri, buah leci dibudidayakan di daerah pesisir selatan dan di tengah Florida di mana buah tersebut dapat berbuah dengan waktu yang cukup singkat, dari akhir Mei sampai awal bulan Juli.
Pohon Leci
Buah Leci tumbuh di pohon kayu yang keras, ketinggian pohonnya mencapai kira-kira antara 6 hingga 30 meter, buah leci ini pun memiliki kubah yang berbentuk sangat berbeda, puncaknya pun sangat tebal, daun cemaranya pun tumbuh dengan menarik sehingga menimbulkan daun yang bagus.
Pohon Leci alami bisa berkembang di negara bagian selatan terlebih dengan iklim yang agak hangat, buah leci pun bisa dibudidayakan di dalam atrium, atau di rumah kaca di daerah lain.
Sebagai Pelengkap Kuliner
Buah leci pun tak jarang digunakan untuk dimasak karena aroma yang dikeluarkan dari buah tersebut memiliki rasa yang unik, terlebih saat dimakan, maka bagian mulut pun akan terasa segar.
Lagi pula buah yang satu ini juga dikenal sebagai bahan tambahan untuk penambah kelezatan untuk disajikan dengan bentuk salad buah.
Dalam proses penyajiannya buah ini juga sering dibelah menjadi dua, lalu diisi dengan produk susu seperti keju cottage atau krim serta di atasnya diisi dengan bahan lainnya yang telah dicincang.
Irisan buah leci pun bila dilapisi dengan es krim pistachio atau whipped cream membuat buah ini menjadi lebih menyegarkan.
Buah leci bila dihaluskan serta ditambahkan dengan campuran es krim dan dibumbui dengan jus lemon segar dan gula akan menjadi pelengkap rasa yang unik.
Jika anda suka dengan madu, buah leci pun menjadi kualitas tertinggi untuk dikonsumsi, rasanya pun tak kalah dengan jus buah leci. Leci dan madu memiliki perbedaan, meskipun mempunyai rasa yang mirip akan tetapi madu tidak menjadi bentuk butiran.
Sebagai Obat
Buah Leci pun sering disebut-sebut dapat meringankan batuk dan mengurangi tumor apalagi jika anda memiliki penyakit pembesaran kelenjar. Benih yang ada pada buah leci sering digunakan di negeri Tiongkok untuk meredakan rasa sakit dan nyeri, minuman leci pun untuk mencegah diare dan wabah cacar.
Di negeri India, biji kering bubuk buah leci dapat digunakan untuk mengobati orang yang sedang terkena gangguan usus serta neuralgia.
Memang alam ini menawarkan begitu banyak kebaikannya bagi kita, yang salah satunya adalah buah leci yang bermanfaat ini. Sudah sepantasnyalah kita juga bersyukur dan berterima kasih dengan turut menjaga kelestarian alam.
Tweet |
Informasi/Berita tentang Buah Leci ini dipublikasikan pada hari Kamis, 21 Juli 2011